"Jika Anda bisa mengkombinasikan pria bugil dengan Obama di satu acara, itu dahsyat."
Juan Rodriquez nekat melucuti semua pakaiannya di acara kampanye Partai Demokrat di Philadelphia, yang tak kurang langsung dihadiri Presiden Barack Obama sendiri. Usut punya usut, dia rela berbugil ria gara-gara iming-iming hadiah uang yang cukup menggiurkan: US$1juta alias hampir Rp9 miliar. Sialnya, imbalan duit tersebut tak semudah itu dia bawa pulang.
Seperti diberitakan laman orange.co.uk, 12 Oktober 2010, seseorang bernama Alki David menawarkan hadiah uang segunung itu bagi siapapun yang berani bugil sambil menuliskan nama situs Battlecam.com di dadanya. Syaratnya, aksi edan itu harus dilakukan di area dalam jarak pandang Presiden Obama.